Deeptalk.co.id – Perkembangan motorik pada anak merupakan salah satu proses perkembangan yang penting untuk orang tua pantau. Perkembangan motorik inilah yang nantinya akan membantu anak dalam setiap pergerakannya.

Perkembangan motorik merupakan proses dimana anak mengalami pertumbuhan fisik, yang melibatkan penguatan otot, tulang, dan juga kemampuan berinteraksi untuk bergerak. Kemampuan motorik sendiri terbagi atas dua bagian, yaitu kemampuan motorik halus dan kemampuan motorik kasar.

Motorik kasar adalah pergerakan yang melibatkan otot besar, misalnya dalam berjalan, berlari, melompat, dan lain sebagainya. Sedangkan motorik halus adalah pergerakan yang melibatkan motorik halus, misalnya dalam menulis, memegang alat makan, menggunting, menyusun puzzle dan lain sebagainya.

Memantau perkembangan motorik anak tidak hanya sekedar memastikan anak mampu melakukan setiap pergerakan yang dibutuhkan, melainkan lebih dari itu. Maka dari itu, penting bagi orang tua memaksimalkan perkembangan motorik anak dengan memberikan stimulasi yang dibutuhkan anak.

Artikel kali ini akan secara khusus membahas mengenai manfaat dan cara stimulasi perkembangan motorik pada anak. Namun sebelum kita masuk pada topik pembahasan utamanya, perlu diketahui bahwa artikel ini dibuat sebagai bahan edukasi, dan tidak untuk dijadikan patokan utama. Untuk informasi lebih jelas, silahkan berkonsultasi langsung dengan psikolog atau ahli tumbuh kembang anak.

Manfaat Memantau Perkembangan Motorik Anak

Manfaat Memantau Perkembangan Motorik Anak (Freepik)

Setiap orang tua tentu ingin memberikan yang terbaik bagi anaknya. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan memantau setiap perkembangan anak, misalnya pada perkembangan motorik anak. Pasalnya, terdapat banyak sekali manfaat dari memantau perkembangan motorik anak. Adapun manfaat memantai perkembangan motorik anak adalah sebagai berikut:

  • Orang tua akan langsung menyadari adanya keterlambatan atau ketidaksesuaian dalam proses perkembangan motorik anak. Dengan begitu, pemberian penanganan dan stimulasi yang tepat akan bisa segera didapatkan anak.
  • Memantau perkembangan motorik anak secara tidak langsung ikut memantau perkembangan kognitif anak. Pasalnya, dengan kemampuan motorik yang baik, anak bisa melatih kognitifnya dengan berbagai instrumen yang ada. Misalnya bermain puzzle, menyusun balok, dan lain sebagainya.
  • Membantu meningkatkan rasa percaya diri dan kemandirian anak. Dengan kemampuan motorik yang baik, anak juga bisa melakukan banyak hal seorang diri. Secara tidak langsung, tindakan tersebut dapat meningkatkan rasa percaya diri anak.
  • Mempererat ikatan antara orang tua dan anak. Memantau perkembangan motorik anak akan membuat orang tua ikut andil dalam keseharian anak. Misalnya dengan bermain bersama anak. Kegiatan bermain bersama inilah yang kelak akan mempererat ikatan antara orang tua dan anak.

Baca juga: Tahap Perkembangan Kemampuan Motorik Pada Anak Usia Dini

Cara Stimulasi Perkembangan Motorik Pada Anak

Cara Stimulasi Perkembangan Motorik Pada Anak (Freepik)

Memberikan stimulasi perkembangan motorik pada anak tidak hanya dengan cara-cara yang membosankan. Untuk membuat anak tertarik mengembangkan kemampuan motoriknya, orang tua perlu lebih kreatif lagi. Berikut beberapa cara stimulasi perkembangan motorik pada anak dengan cara yang menarik:

Bermain trampolin

Salah satu kemampuan motorik yang perlu anak kuasai adalah melompat dan melatih keseimbangan. Untuk melatih hal tersebut, orang tua bisa mengajak anak untuk bermain lompat trampolin. Kegiatan yang satu ini tidak hanya melatih otot besar anak, namun juga untuk melatih kesadaran akan gerak tubuh yang lebih baik.

Memotong dan menempel kertas

Jika kegiatan sebelumnya baik untuk motorik kasar anak, kegiatan yang satu ini justru melatih motorik halus anak. Memotong dan menempel kertas akan membuat pergerakan otot-otot jari anak semakin lihai. Kegiatan yang satu ini juga melatih koordinasi antara mata dan tangan.

Berenang

Anak-anak sangat suka kegiatan di luar ruangan. Salah satu opsi yang bisa orang tua coba untuk melatih kemampuan motorik kasar anak adalah dengan berenang. Selama proses berenang berlangsung, hampir setiap otot berfungsi. Dengan demikian, kekuatan otot anak akan semakin terlatih. Namun perlu diketahui bahwa kegiatan yang satu ini perlu mendapatkan pengawasan intens dari orang tua.

Memakai baju sendiri

Cara stimulasi perkembangan motorik yang satu ini terbilang cukup sederhana, namun membawa dampak yang luar biasa. Orang tua bisa membiasakan anak untuk memakai baju sendiri. Tanpa kita sadari, memakai baju banyak sekali melibatkan kemampuan motorik halus anak. Misalnya dengan memasang kancing, menarik resleting, mengikat tali, dan lain sebagainya. Selain itu, memakai baju sendiri akan melatih kemandirian anak.

Bermain bola

Bermain bola merupakan salah satu cara yang sangat efektif untuk melatih kemampuan otot besar anak. Kegiatan bermain bola bisa divariasikan dengan melempar, menendang, menangkap, atau menggelindingkan bola. Gerakan-gerakan semacam itu sangat bermanfaat untuk melatih kemampuan motorik kasar anak.

Itu dia manfaat dan cara menstimulasi perkembangan motorik pada anak. Perlu orang tua perhatikan bahwa menstimulasi perkembangan motorik anak sama dengan memaksimalkan kemampuan motorik anak. Namun jika selama perjalanan anak mengalami beberapa kendala, maka jangan ragu untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut, untuk memastikan kondisi anak.

Semoga artikel ini dapat bermanfaat.

Baca juga: Cara Stimulasi Perkembangan Bahasa Anak Usia Dini

MEMBUTUHKAN KONSULTAN KESEHATAN MENTAL UNTUK  INDIVIDU ATAU PERUSAHAAN? KAMI PUNYA SOLUSI MENYELURUH MASALAH MENTAL HEALTH.

HUBUNGI KAMI MELALUI KONTAK DIBAWAH INI:

DeepTalk by Logos Indonesia: Biro Psikologi & Konsultan HRD

Layanan:
1. Rekrutmen & Asemen Karyawan
2. Konsultansi MSDM
3. Training & Development by @logosinstituteofficial
4. Outbound
5. Konseling Online Berbasis Android & iOS by @deeptalkindonesia
6. Klinik Konsultasi Psikologi & Tumbuh Kembang Anak by @deepgrowindonesia
7. Layanan Psikologi Pendidikan by EduQuotient
.
Hubungi kami (Bisa Langsung Klink Nomor Dibawah Ini):

📱Rekrutmen, Asemen & Konsultansi MSDM: 0811-1744-456
📱Training & Outbound : 0811-1075-456
📱Klinik Psikologi, Konseling & Tumbuh Kembang Anak: 0811-1814-456
📱EduQuotient (Psi. Pendidikan): 0811-1157-456

Email : admin@logosconsulting.co.id
.
Follow Kami:
Logos Indonesia : @logosindonesiaofficial
Logos Institute : @logosinstituteofficial
DeepTalk Indonesia : @deeptalkindonesia
DeepGrow Indonesia : @deepgrowindonesia

Denounce with righteous indignation and dislike men who are beguiled and demoralized by the charms pleasure moment so blinded desire that they cannot foresee the pain and trouble.
0

No products in the cart.