Deeptalk.co.id – Hujan merupakan kondisi menyenangkan untuk sebagian besar orang. Suara rintik hujan bagaikan meditasi tersendiri. Disamping itu, dinginnya cuaca akibat hujan seringkali membuat kita berada dalam kondisi yang cukup nyaman.

Saat galau atau merasa sedih, menikmati hujan sering kali menjadi opsi terbaik untuk sebagian orang. Tidak jarang, orang-orang akan dengan suka cita menikmati hujan yang membasahi tubuh mereka. Sebanyak itu orang yang menyukai hujan.

Meski demikian, tahukah kamu bahwa terdapat suatu gangguan jiwa yang bernama ombrophobia. Gangguan yang satu ini terbilang cukup unik, pasalnya mereka memiliki ketakutan berlebih terhadap hujan. Saat orang-orang menikmati hujan, mereka akan merasa ketakutan yang tidak tertahankan.

Untuk mengenal lebih dalam mengenai gangguan yang satu ini, kamu bisa simak artikel kali ini sampai habis. Kami akan membahas tuntas mengenai gangguan ombrophobia.

Pengertian Gangguan Ombrophobia

Pengertian Gangguan Ombrophobia (Cr. Pengasih)

Ombrophobia sendiri berasal dari bahasa Yunani, yaitu ombros yang artinya hujan dan phobos yang artinya ketakutan. Sedangkan phobia sendiri merupakan salah satu gangguan kecemasan yang ditandai dengan rasa takut berlebih terhadap suatu hal. Maka, dapat disimpulkan bahwa ombrophobia merupakan ketakutan berlebih terhadap hujan atau saat datangnya hujan.

Ombrophobia juga dikenal dengan istilah fobia hujan. Jika orang-orang sering kali merasa lebih rileks saat hujan, penderita gangguan ombrophobia justru akan merasa cemas dan khawatir berlebih. Ombrophobia berbeda dengan rasa takut terhadap petir atau badai, penderita ombrophobia akan tetap merasa takut pada hujan walau sebenarnya tidak ada yang menakutkan dari hujan tersebut. Bahkan, mereka akan merasa takut walau hanya terjadi gerimis.

Seperti itulah uniknya gangguan fobia, apa yang bagi orang awam biasa saja dan tidak menakutkan, bisa jadi sangat menakutkan bagi penderita fobia. Hal ini tentu akan mengganggu aktivitas sehari-hari. Maka dari itu, berkonsultasi dengan psikolog atau psikiater perlu untuk dilakukan.

Gangguan ombrophobia bisa dialami oleh siapa saja, baik itu anak-anak maupun orang dewasa. Namun, anak-anak lebih berpotensi untuk mengalami gangguan tersebut. Pasalnya, rasa takut pada anak akan lebih besar. Mereka akan dengan mudah takut terhadap suatu hal, walau itu sekedar gerimis sekalipun.

Penyebab Gangguan Ombrophobia

Penyebab Gangguan Ombrophobia (Cr. Kumparan)

Sama dengan gangguan kecemasan pada umumnya, penyebab dari gangguan ombrophobia juga belum ditemukan penyebab pastinya hingga saat ini. Meski demikian, beberapa faktor dipercaya dapat meningkatkan resiko seseorang mengalami gangguan ombrophobia.

Misalnya, seseorang yang pernah mengalami kejadian traumatis tentang hujan akan berpotensi lebih besar mengalami gangguan ombrophobia. Kejadian traumatis ini bisa berupa bencana alam seperti banjir, longsor, dan lain-lain, yang akhirnya membuat penderita kehilangan orang-orang yang dicintai.

Selain kejadian traumatis, sering menonton film tentang bencana alam yang diakibatkan oleh hujan seperti badai, angin kencang, banjir bandang, dan lain sebagainya, dapat membuat orang tersebut mengalami gangguan ombrophobia.

Banyaknya penyakit yang menimpa seseorang pada musim hujan juga akan meningkatkan resiko seseorang mengalami gangguan ombrophobia. Hal ini akan semakin berpotensi jika orang tersebut memiliki gangguan kecemasan lainnya.

Baca juga : Rasa Takut Terhadap Wanita Cantik. Ini Dia Gangguan Venustraphobia

Gejala Gangguan Ombrophobia

Gejala Gangguan Ombrophobia (Cr. Sahabatnesia)

Gejala yang dimunculkan oleh penderita ombrophobia umumnya akan berbeda-beda. Meski demikian, gejala umumnya sudah pasti merasa takut yang berlebih saat hujan atau dalam kasus yang cukup parah mereka akan merasa takut walau melihat langit mendung.

Ketika hujan, penderita ombrophobia akan merasa cemas dan panik secara berlebihan, tubuhnya akan gemetar, bisa jadi mereka juga akan menangis, pusing, menghindar dari lokasi hujan, sesak nafas, keringat berlebih, hingga adanya pikiran bahwa mereka akan tersapu oleh air hujan.

Penderita ombrophobia juga akan dengan sering memeriksa ramalan cuaca. Mereka sebisa mungkin tidak berada diluar rumah saat kondisi hujan. Selain menjaga diri sendiri agar tidak terkena hujan, mereka juga akan khawatir terhadap orang yang dicintainya. Mereka akan merasa takut jika orang yang dicintainya mengalami kejadian buruk akibat hujan.

Efek Gangguan Ombrophobia

Efek Gangguan Ombrophobia (Cr. Sonora)

Walaupun jika dilihat sekilas gangguan ini tidak semenyeramkan gangguan kecemasan lainnya, namun jika tidak ditangani dengan serius gejala yang ditunjukkan akan lebih beragam dan lebih berat. Selain itu, penderita gangguan ombrophobia juga akan merasa kesulitan untuk menjalani aktivitas sehari-hari, terutama saat di musim hujan.

Penderita ombrophobia yang tidak mendapatkan penanganan dengan tepat juga bisa mengalami berbagai komplikasi gangguan mental lainnya, diantaranya ada fobia tenggelam, fobia air, gangguan kecemasan, bahkan depresi.

Untuk itu, jika kamu atau orang disekitar mu memiliki gejala ombrophobia, jangan ragu untuk untuk berkonsultasi dengan psikolog agar mendapatkan diagnosis yang tepat. Diagnosis yang tepat diperlukan untuk mengetahui penanganan apa yang perlu diberikan.

Psikolog umumnya akan memberikan penanganan berupa psikoterapi sesuai dengan kebutuhan penderita. Pasalnya, setiap penderita ombrophobia bisa jadi menunjukkan gejala dan tingkat keparahan yang berbeda-beda. Maka dari itu, penanganan antara satu penderita gangguan ombrophobia dengan penderita lainnya bisa jadi akan berbeda.

Semoga artikel ini dapat bermanfaat.

Baca juga : Anxiety Disorder : Seberapa Serius Gangguan Agoraphobia?

Denounce with righteous indignation and dislike men who are beguiled and demoralized by the charms pleasure moment so blinded desire that they cannot foresee the pain and trouble.
0

No products in the cart.